SUARA INDONESIA JAWA TENGAH

Petugas Damkar Tangkap Biawak Masuk ke Rumah Warga di Cilacap

Satria Galih Saputra - 17 December 2023 | 19:12 - Dibaca 1.07k kali
Peristiwa Petugas Damkar Tangkap Biawak Masuk ke Rumah Warga di Cilacap
Petugas Damkar saat menangkap seekor biawak di rumah warga di Cilacap. (Foto: Galih/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, CILACAP - Personel Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Cilacap menangkap seekor biawak di rumah warga di Perum Jembar Lestari RT 03 RW 20 No. 149 Kelurahan Gumilir, Kecamatan Cilacap Utara, Minggu (17/12/2023) sore. 

Kejadian bermula saat pemilik rumah bernama Girant Padma (26) sedang mencuci pakaian di dalam rumahnya sekitar pukul 16.30 WIB. Tiba-tiba dikejutkan adanya seekor biawak berada di belakang mesin cuci miliknya. 

"Karena panik, saudara Girant kemudian meminta bantuan dengan menghubungi Pos Damkar Cilacap," ujar Kepala UPT Damkar Cilacap, Supriyadi. 

Setelah menerima laporan, tim Damkar Cilacap kemudian bergerak cepat menuju lokasi kejadian. Dan saat tiba di lokasi, petugas langsung melakukan evakuasi. 

"Lima menit kemudian, biawak berhasil ditangkap lalu diamankan dan dibawa petugas untuk diserahkan ke BKSDA," ungkap pria berbadan tegap ini. 

Supriyadi mengatakan, selama penangkapan berjalan lancar, terkendali dan tidak ada kendala. "Biawak ini berukuran kurang lebih 30 centimeter dan tidak terlalu besar," tutupnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya