SUARA INDONESIA, CILACAP - Konsolidasi dan pemantapan kader tim pemenangan calon legislatif (Caleg) Partai Amanat Nasional (PAN) digelar Minggu (28/1/2023) siang.
Dalam kesempatan tersebut, ratusan kader berkumpul untuk menyuarakan dukungan dan mensukseskan Caleg DPRD Cilacap, Arif Santoso sebagai anggota legislatif pada Pemilu 14 Februari 2024.
"Konsolidasi ini dalam rangka penggalangan kader dan ini bagian dari pembelajaran politik kepada masyarakat, bahwasanya berpolitik itu harus nyaman, damai dan tidak ada tekanan apapun. Intinya mereka bebas untuk menentukan pilihannya," ujar Arif.
"Acara hajat ini kan lima tahunan, dan kita juga tidak mau karena hanya sekedar embel-embel, masyarakat menjadi salah pilih calon wakilnya dan menyuarakan suara mereka namun sia-sia, sehingga melalui pertemuan ini mereka tidak salah memilih," lanjutnya.
Pihaknya juga mengajak masyarakat, khususnya para kader PAN untuk berpolitik yang damai. "Pemilu ini dibuat riang gembira, tetap damai dan saling menjaga kondusifitas," ucap Arif.
Politisi PAN ini menyatakan siap mengabdi untuk masyarakat apabila dirinya terpilih menjadi wakil rakyat. "Kita akan menjadi wakil mereka dan mereka itu juragan kita, jadi kita siap untuk mengabdi demi kepentingan masyarakat," kata Arif.
"Kita yakin dan optimis dapat dukungan penuh dari masyarakat. PAN pasti bisa karena target dari DPD, 1 Dapil 1 kursi. Dan target saya mendapat 10 ribu suara atau sekitar 80 persen, insyaallah tercapai," tandasnya.
Selain konsolidasi, dalam kesempatan itu juga dilakukan sosialisasi mengenalkan Caleg DPR RI, Muhammad Hanafi dan Caleg Provinsi Jawa Tengah, Bintang Romadhon kepada masyarakat, khususnya kader PAN. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Satria Galih Saputra |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi